Bawaslu Pakpak Bharat Menggelar Rakernis Optimalisasi dan Sosialisasi Formulir Pencegahan Online

Terkamnews.com-PAKPAK BHARAT || Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pakpak Bharat menggelar kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Optimalisasi dan Sosialisasi Penggunaan Formulir Pencegahan Online di Koboi Café Salak.
Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat (Kordiv HP2H) Bawaslu Pakpak Bharat, Wei Rana Capah mengatakan, dalam rapat tersebut, pihaknya ingin tim dari Panwaslu kecamatan, agar melakukan pengawasan dan pencegahan selama masa kampanye.
“Dalam kesempatan ini, kami tidak bosan untuk mengingatkan kepada teman-teman jajaran Panwaslu Kecamatan agar tetap menjaga soliditas dan kekompakan, khusunya dalam melakukan kegiatan pencegahan dan pengawasan di tingkat kecamatan,” ujar Wei Rana, Jumat (15/11/2024).
Wei Rana juga menyampaikan, laporan pencegahan saat ini sudah berbasis online, sehingga pelaksanaan dalam pengawasan wajib cepat dan akurat .
Kita telah dimudahkan dalam pelaporan. Makanya, saya berharap kepada teman-teman Panwaslu Kecamatan, penyampaian laporan pencegahan wajib cepat dan akurat, karena sudah berbasis online dan bisa diakses dari Handphone,” ujarnya.
dibimbing dalam penggunaan formulir pencegahan online. Apabila masih belum memahami, jangan malu dan sungkan untuk menanyakan kepada kami. Sehingga teman-teman bisa untuk mempraktekkan penggunaan formulir online ini dalam tugas-tugas nantinya,” imbau Weldiman.(DT)